Kapasitas besar dengan desain yang sporty menjadikan SUV (sport utility vehicle) sebagai salah satu model mobil populer di Indonesia. Sebagian besar pemiliknya menggunakan mobil tersebut sebagai kendaraan keluarga karena mampu memberikan kenyamanan. Jadi, jangan kaget kalau sampai sekarang masih banyak orang yang memburu promo Xpander terbaru untuk memiliki SUV terkini.
Popularitas yang ‘melahirkan’ model crossover
Melihat peluang bagus yang ditawarkan SUV, sejumlah produsen kendaraan berlomba-lomba melahirkan inovasi demi memancing perhatian konsumen. Salah satunya dengan menggabungkan konsep SUV dengan model lain seperti city car atau hatchback. Dari sini, lahirlah mobil crossover yang menawarkan kombinasi spesifikasi dan fitur menarik.
Namun, karena desainnya hampir sama, mobil crossover masih sering dianggap SUV atau sebaliknya. Hal ini jelas akan membingungkan konsumen yang bakal membeli model tertentu. Lantas, bagaimana membedakan mobil SUV dan crossover yang beredar di pasaran?
Berdasarkan Zing, struktur sasis adalah aspek utama yang akan membantu Anda membedakan mobil SUV dan crossover. SUV mempunyai platform yang diproduksi hingga dirakit terpisah; hampir menyerupai light-truck.
Berkat struktur ini pula yang membuat daya tampung SUV lebih baik daripada crossover. Apalagi sistem sasis pada SUV mampu mengurangi kebisingan, sehingga performanya tetap bagus saat melewati medan oof-road. Namun, model ini punya satu kekurangan yang harus Anda antisipasi, yakni konsumsi bahan bakar yang cenderung boros karena bodi besar nan tebal.
Bagaimana dengan mobil crossover? Dikenal juga sebagai CUV (crossover utility vehicle) jenis kendaraan ini dibekali sistem rangka unibody. Dibandingkan SUV, crossover sudah mempunyai kontrol lebih stabil dan daya apung lebih rendah.
Seperti SUV, mobil crossover bisa Anda bawa menelusuri medan off-road. Akan tetapi, performa yang diberikan tak sebagus SUV. Hal ini disebabkan rangka unibody yang digunakan untuk sistem kendaraan tersebut kurang mendukung saat dibawa ke medan berat.
Masyarakat masih cenderung memilih mobil SUV
Meski inovasi yang ditampilkan dalam mobil crossover cukup menarik, kenyataannya masyarakat masih cenderung memilih SUV sebagai kendaraan pribadi maupun bisnis. Ground clearance tinggi dengan diameter yang cenderung lebih besar membuatnya masih difavoritkan konsumen.
Di sisi lain, mobil crossover layak dipertimbangkan apabila Anda mempunyai mobilitas tinggi di kawasan perkotaan. Sentuhan city car atau hatchback pada model ini tak bisa disepelekan begitu saja, sehingga dapat menjadi keuntungan untuk crossover. Beberapa produsen juga sudah memastikan kendaraan ini hemat bahan bakar dan ramah lingkungan.
Pada akhirnya, memang Anda yang akan menentukan pilihan berdasarkan kebutuhan dan bujet. Namun, mengenali karakteristik masing-masing model setidaknya membantu memberikan gambaran spesifikasi beserta tingkat kenyamanan dan keamanannya. Apalagi membeli mobil membutuhkan biaya besar, sehingga salah memilih pasti akan merugikan.